Tidak semua tentang kpop itu negatif

Kadang para fans sampai heran mengapa orang yang selalu menganggap negatif kegemaran mereka ini. Sebenarnya tidak selamanya mengidolakan para selebriti dan budaya Korea itu negatif. Pastinya ada dampak positif yang dapat diambil dan bermanfaat bagi generasi milenial di Indonesia saat ini. Mulai dari dampak sosial dan di sektor perekonomian, budaya, pangan, dan lain lain.

Pertama yang perlu dibahas adalah dampak sosial, dampak positif dari K-Pop di generasi milenial ini tentunya ada banyak. Lirik lagu yang mengajarkan untuk tetap berpikir positif dan mencintai diri sendiri untuk kedepannya lebih baik. Contohnya ada di lirik lagu “Love Myself” dari BTS. Yang dimana pada isi lagu tersebut meminta kita untuk mencintai diri kita sendiri lebih dari apapun. Karena jika kita tidak bisa mencintai diri kita sendiri terlebih dahulu bagaimana cara dapat mencintai orang lain dan sekitar. Tentunya apapun yang kita lakukan harus disertai juga dengan keinginan kita yang seimbang. Contoh lain dari dampak positif di sosial adalah kesopanan yang di contoh kan dengan bagaimana cara idol K-Pop memberlakukan orang yang lebih sopan ketika makan dan minum di suatu meja makan. Ketika orang tua menuangkan minuman atau memberikan minuman kepada orang yang lebih muda, maka orang yang lebih muda itu akan meminum nya dengan menghindar dari depan orang yang lebih tua dengan alasan kesopanan. Dan juga dampak positif lain bahwa dapat menambah teman dan menambah wawasan dunia dengan musik K-Pop. Karena banyak juga lirik lirik yang isinya mempersatukan orang dari beberapa kalangan dan negara di luar negeri.

Lalu ada manfaat di bidang pendidikan. Banyak yang berfikir bahwa tidak ada manfaatnya K-Pop bagi pendidikan. Tapi tidak sesedarhana itu pernyataan yang kurang tepat. Mereka pasti banyak yang berpikir bahwa terlalu banyak mendengarkan musik K-Pop akan menganggu pelajaran dan justru akan menjadi malas. Tentunya tidak benar. Kalau kita ambil contoh dari satu lagu K-Pop dari BTS dengan judul “Pied Piper” justru di lagu ini BTS menyampaikan bahwa, ada saatnya para fans mendengarkan lagu K-Pop dan justru meminta fans untuk meinggalkan lagu K-Pop sementara untuk  mengerjakan ujiannya agar semua pekerjaan yang harusnya terselesaikan cepat untuk selesai, lalu jika semua ujian sudah selesai barulah kembali mendengarkan lagu K-Pop kembali. Sangat  jarang orang orang untuk melihat ke sisi positif dari musik K-Pop. Padahal dengan mereka mengingatkan untuk tetap mengerjakan pekerjaan mereka tanpa beban dan meminta untuk meninggalkan K-Pop untuk sementara adalah hal yang positif dan membuat orang menjadi tetap melakukan pekerjaan yang seharusnya di lakukan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

URGENSI DAN TANTANGAN SOSIAL SEBAGAI SALAH SATU DETERMIAN MEMBANGUN KARAKTER BANGSA DAN NEGARA